Sekuat apapun
Rapuh memaksa kepedihan mengalir
Akan lebih kuat
menekan perasaan
Agar tetap tenggelam
Tak muncul ke permukaan
Percaya harus dienyahkan
Karena tak lagi memberi efek berarti
Pada suatu tujuan lampau
Saat sorot baru datang
Merentangkan tangan
Mendekap datangnya cerah
Hingga luluh tanpa terasa
Tetap dalam duduk diam
Kebekuan meleleh
Merambat ke angan lain
Tahu merasakan rasa
Melenyapkan rasa pendam
Kendati alasan berbeda
Menyakiti hati
Sebuah senyum terulas
Saat mentari hadir lagi
100307
No comments:
Post a Comment